Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Opini Negatip Terhadap NGO, Wahyudin: Hanya Sebuah Upaya Untuk Menutupi Dosa KKN Mereka

Minggu, 14 November 2021 | November 14, 2021 WIB Last Updated 2021-11-14T07:23:12Z


SwaraBanten
- NGO (non government organization) atau lebih dikenal dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), merupakan lembaga independen yang mengontrol jalannya pemerintahan dan pembangunan.


Menurut Direktur Banten Barometer Wahyudin, kehadiran NGO merupakan sebuah keniscayaan untuk mewujudkan pemerintahan bersih.


Sebagai lembaga Independen, NGO tentunya berperan sebagai lembaga kontrol publik atas pelaksanaan pembangunan, termasuk di Provinsi Banten.


Dinamika kekinian, Wahyudin meyayangkan adanya opini negatip terhadap keberadaan sejumlah NGO di Provinsi Banten.


"Upaya penggiringan opini anti LSM atau sikap anti Ormas dan LSM, dari segelintir Oknum birokrat , adalah sebuah upaya untuk menutupi dosa-dosa KKN mereka," tulis Wahyudin, dalam akun facebook wahyudin makalangan


Walau demikian, sambung wahyudin, rakyat sekarang ini lebih cerdas dan rasional untuk menilai keberadaan NGO.


"Berapa banyak oknum Birokrat dan pejabat yang masuk penjara, dibanding oknum Ormas dan LSM," kata Wahyudin.


Wahyudin melanjutkan, jika ada oknum NGO, Ormas dan LSM yang mencoba melakukan upaya transaksional, itu hanyalah pencuri kecil.


"Mereka hanyalah pencopet dan pencuri kecil,  yang mencoba mengambil secuil harta dari gunungan harta para perampok bertopeng birokrat tersebut," ujar Wahyudin. (*/red)