Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kunjungi Ponpes Al-Rahmah, Dirbinmas Polda Banten Silahturahmi dengan Tokoh Agama dan Santri

Jumat, 11 Desember 2020 | Desember 11, 2020 WIB Last Updated 2021-09-28T23:15:43Z
SwaraBanten
- Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Riki Yanuarfi, S.H., M.Si kunjungi Pondok Pesantren Al-Rahmah, yang berada di Kecamatan Curug, Kota Serang. Kunjungan tersebut dalam rangka untuk menjalani silahturahmi dengan para tokoh agama di wilayah hukum Polda Banten.

"Hari ini saya mengunjungi Pondok Pesantren Al-Rahmah, yang berada di Kecamatan Curug, Kota Serang. Dimana kedatangan saya ke Ponpes ini untuk bersilaturahmi dengan Ustad Achmad Fanani Amir dan para santrinya," ujar Dirbinmas Polda Banten Kombes Pol Riki Yanuarfi, S.H, M.Si., Kamis, (10/12/2020).

Kunjungan tersebut, kata Riki, merupakan bentuk sinergitas Polri kepada Tokoh Agama,  dimana Polri khususnya Polda Banten sangat menghormati para Tokoh Agama.

Mengingat situasi ditengah pandemi covid-19, Riki Yanuarfi juga mengajak kepada para santri yang berada di Pondok Pesantren  Al-Rahmah untuk mematuhi protokol kesehatan.

"Guna mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polda Banten, saya juga mengajak kepada para santri yang ada di Pondok Pesantren Al-Rahmah ini untuk bersama-sama mencegah penyebaran Covid-19 melalui penerapan protokol kesehatan. Seperti selalu menggunakan masker saat beraktivitas, rajin mencuci tangan dengan sabun atau handsanitizer dan menjaga jarak," ajak Riki Yanuarfi.

Selanjutnya Riki Yanuarfi juga berpesan kepada para santri di Pondok Pesantren Al-Rahmah agar semangat untuk belajar. "Saya juga mengajak para santri yang ada di Pondok Pesantren Al-Rahmah ini agar semangat belajarnya. Karena para santri ini merupakan penerus bangsa dan aset negara yang harus kita dukung. Untuk itu saya berpesan agar fokus belajarnya, ibadahnya semakin di tingkatkan lagi. Karena beberapa tahun lagi kalian lah yang akan menjadi penerus bangsa ini," tutup Riki Yanuarfi.

Riki Yanuarfi berharap dengan kedatangannya ke Pondok Pesantren Al-Rahmah dapat mempererat tali silaturahmi antara Polda Banten dengan para Tokoh Agama.

"Saya sangat berharap dengan kedatangan saya dapat mempererat tali silaturahmi antara Polri khususnya Polda Banten dengan Tokoh Agama di Banten. Dan juga saya berharap agar santri-santri terbaik kita dapat terhindar dari paham-paham yang tidak sesuai dengan tuntunan Rasulullah Muhammad SWA," harap Riki Yanuarfi.

Sementara itu ditempat yang terpisah, Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi juga mengajak para santri untuk mendukung program pemerintah guna mencegah penyebaran Covid-19.

"Mari bersama-sama kita membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dengan mematuhi protokol kesehatan kita turut andil mencegah penularan virus Covid-19 ini," ucap Edy Sumardi. (Bidhumas/uc)