Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Masyarakat Pertanyakan Pemeliharaan Lampu Taman di KP3B

Senin, 05 April 2021 | April 05, 2021 WIB Last Updated 2021-04-05T07:32:31Z


SwaraBanten
-
Masyarakat yang sering berkunjung ke Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten(KP3B), mempertanyakan pemeliharaan lampu taman. Pasalnya, diduga lampu taman dari tahun ke tahun tak kunjung diperbaiki oleh dinas terkait. Selain sudah pada patah dan mati, lampu juga sudah banyak yang hilang.

Memastikan hal tersebut, hasil pantauan Swarabanten.com, pada Sabtu (03/4/2021), dari mulai masuk pintu utama KP3B hingga dibeberapa titik didepan OPD yang ada, terlihat jelas banyak lampu hias taman sudah tidak menyala dan ada pula lampu yang sudah hilang. Yang terliha,t hanya tiangnya saja.

Ironisnya, tiang-tiang lampu itu pun terlihat sudah berkarat dan banyak yang sudah rapuh karena tidak dipelihara.

"Padahal lampu taman  yang berada di KP3B ini, merupakan lampu sekaligus sebagai simbol seni budaya (debus) Banten yang harus dijaga kelestariannya," kata Zarkasih, warga Kabupaten Serang, yang sedang berada di kawasan KP3B, Sabtu (03/4/2021)

Zarkasih meminta, pihak Dinas Perkim Banten seyogianya selalu merawat dan memelihara lampu tersebut, yang merupakan ikon dari kesenian dan budaya mayarakat Banten.

Sementara itu H. Deni, selaku peltek pemeliharaan KP3B saat dikonfirmasi, menjawab melalui pesan singkat (WA) terkait pemeliharaan lampu taman KP3B. Ia mengaku, lampu tersebut bukan Perkim yang memasang

"Punten pa setahu sy ini yg masang bukan dr perkim," jawabnya singkat, melalu pesan WA. (NH)