Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Waspada Dengan Nyeri Punggung, Bhayangkari Daerah Banten Gelar Webinar Manfaat Vitamin D

Rabu, 15 September 2021 | September 15, 2021 WIB Last Updated 2021-09-27T18:16:00Z


SwaraBanten
- Bhayangkari Daerah Banten menyelenggarakan webinar dengan tema "Pencegahan dan Penanganan Nyeri Punggung serta Manfaat Vitamin D di Masa Pandemi Covid-19". Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh Bhayangkari Daerah Banten, Pakor Polwan Polda Banten, Perwakilan Warakawuri, dan Dewan Guru TK Kemala Bhayangkari Daerah Banten, Rabu (15/09/2021)

Dr. Charles, Sp.OT(K)Spine, narasumber dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa manfaat vitamin D selain untuk pencegahan dan penanganan nyeri punggung, vitamin D juga memiliki peran selama masa pandemi Covid-19.

"Seperti yang kita ketahui, tulang belakang yang juga dikenal sebagai tulang punggung terbuat dari serangkaian tulang-tulang kecil vertebra, yang ditumpuk di atas satu sama lain. Mulai dari dasar tengkorak hingga panggul. Titik tulang punggung memberikan struktur dan menyokong tubuh serta melindungi saraf tulang," ujar dr. Charles

Oleh sebab itu,sambung dr Charles, setiap gangguan diruas tulang belakang akan mengakibatkan iritasi saraf, dan pada akhirnya dapat mengganggu fungsi organ dalam.

"Dengan semakin bertambahnya usia berarti semakin menua juga usia tulang belakang. Titik penuaan tersebut berupa perubahan struktur tulang vertebra yang memipih, disertai pengapuran hingga pengeroposan tulang, dan penipisan atau pengeringan bantalan sendi. Hal ini berimbas pada berubahnya struktur tubuh manusia," tambah dr. Charles

Ditambahkan, sebagian besar masalah kesehatan yang timbul pada pekerja, bersumber dari masalah tulang belakang. Hal ini berhubungan dengan gaya hidup dan kebiasaan sehari-hari yang kurang tepat, sehingga menyebabkan terjadinya cedera pada tulang belakang.

"Contohnya pada pekerja kantoran yang duduk terlalu lama dengan posisi kerja yang tidak ergonomis," imbu dr Charles.

Ketua Bhayangkari Daerah Banten Ny. Wie Rudy juga menambahkan, bahwa pentingnya pengetahuan tentang tulang belakang, mempengaruhi kepedulian kita terhadap kesehatan tulang belakang.

"Semakin banyak informasi yang kita ketahui maka semakin peduli kita dengan kesehatan. Salah satu pencegahan untuk nyeri tulang belakang adalah mengkonsumsi vitamin D yang dapat digunakan untuk penyerapan kalsium karena mineral kalsium merupakan nutrisi utama penyusun tulang sehingga membuat tulang kuat dan mengurangi resiko patah tulang," ujar Wie Rudy. (*/UC)