Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Warga Desa Darmasari Antusias Ikuti Vaksinasi di Polsek Bayah

Senin, 01 November 2021 | November 01, 2021 WIB Last Updated 2021-11-01T11:34:21Z


SwaraBanten
- Ratusan warga Desa Darmasari, Kecamatan Bayah, Kota Serang terpantau antusias mengikuti vaksinasi di Kantor Desa Darmasari. Senin (1/11/2021).

Gebyar vaksin dosis pertama ini diselenggarakan oleh Tim Drive Thru Polsek Bayah, dalam mendukung program percepatan penanganan pandemi Covid-19.

Kapolsek Bayah AKP R. Ampri mengatakan, target vaksinasi kali ini sebanyak 200 orang. Vaksin Dosis pertama yang disediakan sebanyak 20 Vial. Adapaun jenis vaksin yang digunakan yaini Sinovac.

"Dalam vaksinasi ini ada lima orang tenaga medis, dan satu orang vaksinator disiapkan oleh Nakes Puskesmas rawat inap Bayah," katanya.

Ampri menuturkan, kegiatan vaksinasi Covid-19 akan terus dilakukan, dengan kegiatan ini diharapkan bisa meningkatkan herd immunity.

Kata Ampri, vaksinasi merupakan salah satu ikhtiar dalam penanganan pandemi Covid-19.

"Dengan vaksinasi Covid-19 akan tercipta herd immunity atau kekebalan tubuh, sehingga tidak mudah terpapar virus Covid-19," pungkasnya.

Diketahui dalam vaksinasi ini, pihak Polsek Bayah melibatkan Bhabinkamtibmas Dasa Darmasari Bripka Agus Sofyan, Babinsa dari Koramil 0315 Bayah Serma Usman, Nakes Puskesmas Bayah, dan tim Satgas Covid-19 Desa Darmasari. (odil)