Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Excavator Milik Pertambangan Pasir Di Kecamatan Banjarsari Terjun Bebas Ke Lubang Tambang

Sabtu, 08 Februari 2025 | Februari 08, 2025 WIB Last Updated 2025-02-08T13:17:10Z


SWARABANTEN
-
Sebuah alat berat jenis Excavator dikabarkan terjatuh ke lubang tambang pasir di lokasi pertambangan pasir di Desa Keusik, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Lebak, Kamis malam sekira pukul 22.00 Wib, Kamis 06 Februari 2025. 


Informasi diperoleh, hingga hari ini Excavator yang terjatuh ke lubang tambang pasir, diketahui milik bos Tambang Pasir berinisial JK yang juga mantan Kades di Lebak, excavator terjatuh belum dievakuasi. Dalam insiden itu tidak ada korban jiwa. 


Dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsAppnya, JK bos tambang pasir mantan Kades di Lebak, pemilik tambang pasir yang berlokasi di Desa Keusik Kecamatan Banjarsari itu menyebutkan, situasi alat berat (excavator) sudah kembali beroperasi seperti biasa. 


"Itu hanya ke pleset aja pa, karena pijakan nya miring dan situasi alat berat sudah kerja kembali pa sama operatornya," terang JK bos tambang pasir saat dikonfirmasi, Sabtu 8 Februari 2025.


Disinggung soal apakah lokasi pertambangan pasir itu masuk zona merah larangan pertambangan Pasir. JK membantahnya, menurutnya terkait lokasi miliknya tersebut, masuk zona industri, yang diperbolehkan untuk tambang pasir. 


"Lokasi kita masuk zona industri pak, doanya biar usaha kami kembali lancar," tukasnya.**