Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Staf Intel Bagikan Masker Dan Handsanitizer

Rabu, 29 Juli 2020 | Juli 29, 2020 WIB Last Updated 2020-07-30T00:36:10Z
Swarabanten.com – Dalam rangka mengedukasi masyarakat tentang Adaptasi Kebiasan Baru (AKB) serta tindakan pencegahan pandemi covid-19, Staf-1/Intelijen Yonif 320/BP membagikan 1000 masker dan 300 botol hand sanitizer ukuran 100 ml di sekitar Lingkungan Yonif 320/BP. Rabu (29/07/2020).

Staf-1/Intelijen Yonif 320/BP, Lettu Soetiyoso menyampaikan kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu langkah preventif di era Adaptasi Kebiasan Baru (AKB) dan memberikan pemahaman terhadap masyrakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

“Dalam memutus mata rantai pendemi covid-19 di butuhkan dukungan dari berbagi pihak untuk turut serta dalam hal ini, dengan car selalu mematuhi protokol kesehatan memakai masker dan membawa hand sanitizer,” ujar Staf-1/Intelijen Yonif 320/BP, Lettu Soetiyoso.

Soetiyoso mengungkapkan dengan adanya pemberian masker dan hand sanitizer gratis untuk masyarakat di Kecamatan Cadasari, Kabupaten Pandeglang dapat lebih menyadari pentingnya melindungi diri dari bahaya yang mengintai dan tidak terlihat dengan kasat mata dan untuk pencegahan covid-19.

“Kami menghimbau masyarakat untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan selalu memakai alat pelindung diri setiap menjalankan kegiatan yang dianggap penting, serta menjauhi kerumunan atau bila perlu diam dirumah,” terang pria yang akrab disapa Soetiyoso. [rls/nas]