Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kapolresta Tangerang Salurkan Bansos Pemerintah ke Pengemudi Ojol

Minggu, 18 Juli 2021 | Juli 18, 2021 WIB Last Updated 2021-07-18T13:17:47Z


SwaraBanten - 
Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro melaksanakan kegiatan pendistribusian bantuan sosial (bansos) dari Pemerintah kepada para pengemudi ojek online (ojol) di Kawasan Citra Raya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Minggu (18/7/2021). Bantuan sosial yang diberikan berupa bahan makanan pokok yakni beras.

"Ada sekitar 20 pengemudi ojek online yang mendapatkan bantuan. Semoga dapat membantu meringankan beban," kata Wahyu.

Kata Wahyu, bantuan sosial diberikan guna membantu masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Dengan penyaluran bantuan sosial itu, diharapkan masyarakat dapat semakin disiplin melaksanakan protokol kesehatan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Karena saat memberikan bantuan, kami juga memberikan edukasi dan imbauan agar masyarakat disiplin melaksanakan protokol kesehatan," terangnya.

Kepada para pengemudi ojek online juga disampaikan mengenai aturan PPKM Darurat. Diharapkan, para pengemudi ojek online yang merupakan bagian dari elemen masyarakat dapat mendukung penuh kebijakan Pemberlakuan itu.

"Serta mematuhi aturan-aturan yang ada dalam kebijakan PPKM Darurat," tandasnya. (uc)