Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Laksanakan Binrohtal, Satbrimob Polda Banten Wujudkan Insan Polri yang Beriman dan Bertaqwa

Kamis, 09 Desember 2021 | Desember 09, 2021 WIB Last Updated 2021-12-09T06:53:31Z


SwaraBanten
-
 Binrohtal (Pembinaan Rohani dan Mental) adalah pembinaan mental bagi anggota Polri dalam rangka membentuk dan memelihara serta meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing.


Program Binrohtal yang dilaksanakan personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Banten ini bertujuan untuk membentuk dan meningkatkan mental personel agar terciptanya karakter sosok anggota polri yang humanis dan profesional dalam melakukan tugas dan tangung jawab dilapangan. 


Kegiatan ini di pimpin oleh Aipda Bambang Irawan dan ikuti oleh personel Kompi 2 Batalyon B Pelopor. Dansat Brimob Polda Banten KBP Dwi Yanto Nugroho mengatakan,” Dalam pelaksanaan kegiatan Binrohtal ini personel tetap menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan dan menjaga jarak," ujar Dwi Yanto.


“Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari kamis setelah apel pagi dengan tujuan agar personel selalu terjaga dan terbina karakter yang memiliki sikap baik, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sehingga diharapkan dapat terhindar dari perbuatan yang melanggar norma agama maupun aturan yang berlaku, serta dapat menjadi panutan dan teladan bagi keluarga dan masyarakat”, tambah Dwi Yanto.


Diakhir Dwi Yanto mengungkapkan bahwa dalam pelaksanaan kegiatan Binrohtal personel juga berdoa supaya pandemi Covid-19 segera berakhir. “Apalagi ditengah pandemi Covid-19, kita harus banyak berdoa, agar penyebaran virus ini dapat di hindari, dan berharap pandemi ini segera berakhir” tutupnya. (*/UC)