Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Pekerja Proyek Pembangunan Pabrik Es di Binuangeun Mogok, Tuntut Kejelasan Upah.

Selasa, 13 Desember 2022 | Desember 13, 2022 WIB Last Updated 2022-12-13T03:16:28Z


SWARABANTEN -
Pekerjaan Pembangunan pabrik es di pelabuhan perikanan binuangeun kecamatan Wanasalam banyak ditinggalkan pulang pekerja,  lantaran upah selama dua Minggu belum kunjung dibayar.


Para pekerja yang dekat pulang, sementara yang tempat tinggalnya jauh bertahan dilokasi proyek. Untuk aktivitas kegiatan saat ini dihentikan.


Pantauan wartawan dilokasi pembangunan pabrik es pada Senin (12/12/2022) nampak aktivitas terhenti, hanya beberapa orang yang pekerja yang tersisa menunggu kepastian pembayaran upah, tanpa melakukan aktivitas pekerjaan proyek.


Salah seorang mandor di lokasi pembangunan, Diman, (54) asal Purwokerto, kepada wartawan mengatakan, dirinya diajak pihak pelaksana CV GP untuk bekerja, ternyata pada kenyataannya tidak sesuai dengan harapan.


"Saya sudah sebulan bekerja sebagai mandor dilokasi pembangunan pabrik es ini, dari sebulan tersebut hanya 2 Minggu yang sudah dibayar termasuk yang kerja baik tukang maupun kernet, kalau orang dekat sih enak bisa pulang, karena jauh saya menunggu hingga dibayar pihak perusahaan," katanya.


Menurut Diman, terkait dengan progres pekerjaan sepengetahuannya baru mencapai 15% dari keseluruhan pekerjaan, masih banyak pekerjaan yang belum dikerjakan lantaran para pekerja menunggu kepastian pembayaran upah.


"Bagaimana mau kerja mas, upah yang dua Minggu saja belum dibayar, pekerja taunya saya kan mandornya, otomatis minta penjelasan ke saya. sejauh ini saya masih menunggu dari pihak pa Iyus selaku pelaksana," pungkasnya.(Matin)