SWARABANTEN - Mahasiswa kelompok 5 Program Latihan Profesi (PLP) Integratif UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten melaksanakan kegiatan bertajuk “Zero Waste” di MAN 1 Pandeglang.
Kegiatan ini dilakukan melalui pembentukan Bank Sampah Botol Plastik, sebagai langkah nyata dalam mengurangi limbah plastik di lingkungan madrasah.
Ketua Kelompok 5 PLP, M. Virda, mengatakan bahwa program ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran warga madrasah agar lebih peduli terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan.
Menurutnya, melalui kegiatan tersebut, para mahasiswa mengajak siswa untuk menabung botol plastik bekas yang nantinya akan dikumpulkan, ditimbang, dan dijual ke pihak pengelola daur ulang.
"Kegiatan ini tidak hanya membantu menjaga lingkungan tetap bersih, tetapi juga melatih siswa untuk mengelola sampah secara bijak dan bernilai ekonomi," ujar Virda.
Sementara, pihak madrasah menyambut baik inisiatif ini dan berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut, sebagai bentuk dukungan terhadap gerakan “Adiwiyata” serta upaya menuju lingkungan Zero Waste di MAN 1 Pandeglang.**
 

 
 
 
 
