Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

3 Paskibraka Gunung Kencana, Jadi Pengibar Bendera di Tingkat Kabupaten dan Provinsi

Senin, 29 Juli 2019 | Juli 29, 2019 WIB Last Updated 2020-05-07T12:18:54Z
SwaraBanten.com - Tiga orang pelajar asal Kecamatan Gunungkencana, Lebak berkesempatan menjadi pengibar bendera tingkat Kabupaten dan Provinsi pada 17 Agustus 2019 mendatang. Ke tiga pelajar itu, yakni Nur Apni Safitri, Dhea Rinjani dan Rika Afrilia.

Pembina senior Paskibra Gunungkencana, Dindin Trianhari mengatakan, pelajar yang berkesempatan masuk menjadi pengibar bendera 17 Agustus nanti, antara lain Nur Apni Safitri siswa SMKN 1 Gunungkencana, Dhea Rinjani dari SMAN 1 Gunungkencana dan Rika Afrilia Pratiwi dari MAN 3 Lebak.

“Nur Apni Safitri menjadi pengibar bendera tingkat Provinsi. Sedangkan, Dhea Rinjani dan Rika Afrilia Pratiwi di Kabupaten,” katanya.

Ia mengaku bangga dari kecamatan Gunungkencana ada yang mewakili masuk ke tingkat Kabupaten dan Provinsi. Ini tidak lepas daru perjuangan para pembina dan pengurus OPS.

“Kami sangat bangga, karena perjuangan mereka selama satu tahun berlatih membuahkan hasil,” ungkapnya.

Sementara, Nur Afni mengaku bangga bisa dipercaya ke tingkat Provinsi untuk menjadi petugas pengibar bendera HUT Kemerdekaan RI.Menurutnya, hal itu merupakan anugerah dan amanah yang harus di jaga dengan baik.

“Saya bangga bisa masuk ke tingkat Provinsi, minta do’anya semoga semuanya berjalan lancar,” katanya (CB/red)