Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Polres Lebak Gelar Donor Darah, Peduli Pandemi Covid-19

Selasa, 14 April 2020 | April 14, 2020 WIB Last Updated 2020-05-07T11:49:56Z

SWARABanten.com - Dalam membantu stok darah PMI Kabupaten Lebak, Polres menggelar bhakti sosial donor darah dengan tema "Blood Donation Peduli Sesama" Bertempat di aula Polres Lebak, Senin (13/4/2020).

Kapolres Lebak AKBP Firman Andreanto, SH., S.I.K menyatakan, kegiatan itu dilakukan siapa saja anggota yang dinyatakan layak. Maka bisa mendonorkan darah secara langsung. Menurutnya, penyebaran wabah Covid-19 banyak menyedot perhatian, sehingga kondisi itu mengakibatkan stok darah PMI semakin berkurang.

"Untuk melaksanakan donor mesti harus melalui tes. Kalau dinyatakan sterill dan bagus itu baru dapat donor darah. Kita ketahui bersama bahwa saat ini sedang dilanda pandemi Covid-19, jadi harus waspada, jangan sampai stok darah kita berkurang,” ujarnya.

Firman Andreanto mengungkapkan, kantong darah yang disiapkan oleh Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lebak yaitu sebanyak 100 kantong darah.

"Kegiatan donor darah tersebut merupakan kegiatan sosial yang dilakukan oleh Polres Lebak dengan tujuan membantu dalam penyediaan darah di Unit Transfusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kab. Lebak yang saat ini sedang kekurangan stock darah karena adanya wabah virus Covid-19," ungkapnya.

Sementara itu Koordinator Unit Mobil PMI Kabupaten Lebak Adi Setiadi  mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi dan bantuan dari Polres  Lebak yang telah bersedia menyumbangkan darahnya.
"Dan tentu saja kegiatan donor darah ini sangat membantu sekali bagi PMI Kabupaten Lebak dikala pandemi Covid-19 saat ini," pungkasnya. (kj/red)